Minggu, 20 April 2014

Jokowi Belajar Koalisi Dari Kesalahan SBY

Calon presiden Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Joko Widodo belajar koalisi dari koalisi yang dilakukan Susilo Bambang Yudhoyono pada 2009.
Saat itu walau di usung banyak partai, pemerintahan SBY tetap tidak solid, dan rentan dengan gejolak politik. Sehingga pemerintahan tidak berjalan dengan baik.
Demikian disampaikan akademisi UI Faisal Basri dalam sebuah diskusi bertajuk "Jokowi Dimata Intelektual" di Cikini, Jakarta Pusat.
"Dia belajar dari SBY, kurang koalisi apa lagi, tapi tidak efektif, karena dagang sapi," kata dia, Minggu (20/4/2014).
Dia menambahkan, dirinya mendukung pencalonan bekas Wali Kota Solo itu sebagai calon presiden RI ke-8.
"Oleh karena itu, kita harus junjung tinggi, norma-norma energi perubahan, tidak begini-begini saja, tidak jual kursi tidak macam-macam," pungkasnya.

Sumber :
inilah.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar