Rabu, 02 April 2014

Foto Jokowi "Boneka" Priyo Heboh di Dunia Maya

Foto jabat tangan Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso dengan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) heboh di dunia maya. Foto itu menjadi trending topik di jagat Twitter Indonesia. Dalam foto ini Jokowi yang menggunakan baju kemeja putih tampak tertunduk dan senyum saat bersalaman dengan politisi asal Partai Golkar itu.
Melihat foto dan namanya heboh di dunia sosial media Twitter, Priyo angkat bicara.
Menurut dia, foto tersebut diambil saat keduanya menghadiri acara hari buruh di Istora Senayan, Jakarta pada Februari lalu.
"Itu acara hari buruh di stadion Istora Jakarta," tulis Priyo lewat akun twitternya @PriyoBudiS beberapa jam lalu, Rabu (2/4/2014).
Kicauan Priyo ini menanggapi sejumlah kecurigaan dan pertanyaan para pengguna Twitter terkait foto Jokowi dan Priyo yang tampak akrab tersebut. Apalagi, saat ini Jokowi sudah dinobatkan sebagai capres Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Seperti yang diungkapkan oleh pemilik akun @IKADEMANYONG, dia mempertanyakan ada apa di balik peristiwa itu. "Jokowi salim Priyo Budi S, ada apa?" tulis dia.
Menariknya, banyak mention yang masuk juga tidak mengatahui siapa Priyo. Mengapa bisa bersalaman dengan Jokowi, tidak sedikit pula kicauan-kicauan yang mengguyon karena tak tahu siapa Priyo.
Salah satunya, pengguna akun twitter @SudeNude yang mempertanyakan siapa Priyo. "Priyo Budi Santoso siapa sih?" kicau dia.
Selanjutnya dengan nada bercanda, pertanyaan itu dijawab dengan guyonan. Menurut Fhiki Alkar, Priyo adalah maling tromol masjid. "Maling tromol masjid," tulis dia dalam akunnya @phikarstovia.
Foto itu diambil saat keduanya bertemu satu panggung di hadapan ribuan buruh saat HUT Ke-41 Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) di Istora Senayan, Jakarta, Selasa. Priyo datang setelah ribuan buruh bergerak dari Gedung DPR RI ke Istora Senayan, kemudian Jokowi juga hadir.

Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar