Jumat, 21 Maret 2014

Jokowi Berharap PDIP Akan Menang di Lampung

Calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Joko Widodo (Jokowi) menyatakan PDI Perjuangan akan meraih kemenangan di Provinsi Lampung.
"Potensinya sangat besar, feeling saya PDI Perjuangan punya peluang besar di Lampung, nanti pasti suaranya banyak," kata Jokowi, saat pertemuan dengan kader PDI Perjuangan di kediaman calon Gubernur Lampung yang diusung PDI Perjuangan, Berlian Tihang, di Bandarlampung, Jumat (21/3/2014) malam.
Menurut dia, kemenangan partai ini akan terwujud apabila seluruh lini berjalan, sehingga pasti hasilnya akan lebih baik lagi.
"Tahun ini merupakan penentu, kalau kita kalah pada 9 April mendatang, maka jangan harap presidennya Jokowi," ujarnya.
Karena itulah, semua kader, baik tingkat ranting, cabang maupun daerah harus bahu-membahu serta bergotong-royong untuk dapat mewujudkan target nasional sebesar 27 persen perolehan suara pada Pemilu 2014.
Ia mengingatkan, yang terpenting dalam upaya itu semua adalah kesiapan serta kesiagaan saksi serta pemantau di masing-masing tempat pemungutan suara (TPS).
"Pengawalan atau menjaga masing-masing TPS adalah salah satu yang harus kita prioritaskan, sehingga kelak kemenangan ini dapat tercapai sesuai harapan bersama," ujarnya.
Dulu, kata Jokowi lagi, saat mencalonkan diri sebagai Gubernur DKI Jakarta, tidak ada yang menyangka kalau bisa menang karena banyak sekali kekurangannya.
"Saya itu nggak punya duit, ndeso, miskin koneksi pusat, tapi karena semangat berjuang untuk memberikan hasil maksimal, alhamdulillah sekarang sudah jadi Gubernur DKI Jakarta," katanya.
Karena itu, ia menegaskan, masing-masing TPS harus mendapatkan pengawalan intensif sehingga kalau dapat 240 suara, harus tetap hingga PPS. "Jangan sampai suara 240 hilang nolnya saat tiba di PPS atau PPK," ujarnya.
Sementara itu, calon Gubernur Lampung Berlian Tihang mengatakan, telah memberikan pelatihan kepada saksi agar pengawalan tersebut dapat terlaksana maksimal.
"Kami sudah latih saksi-saksi agar suara PDI Perjuangan aman, sehingga dapat mendukung pemenangan pemilihan gubernur dan pemilihan legislatif," kata dia.
Sedangkan calon wakil gubernur Mukhlis Basri yang berpasangan dengan Berlian Tihang mengatakan bahwa PDI Perjuangan Lampung wajib menang pada pemilu mendatang.
"Saat ini ada dua gubernur dan 1 wakil gubernur hadir untuk menyokong serta memberikan semangat kepada kader PDI Perjuangan di Lampung," ujarnya.
Malu, kata dia, kalau Lampung tidak mendapatkan suara besar atau minimal di atas target secara nasional.
"Ayo sama-sama, lupakan perbedaan dan perdebatan, mari bersama-sama jalankan mesin partai serta pengamanan TPS harus tetap jadi perhatian," kata Mukhlis yang juga Bupati Lampung Barat dan Ketua DPC PDI Perjuangan Lampung Barat.

Sumber :
antaranews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar