Kamis, 17 Oktober 2013

Pemerintah Pusat Ikut Tanggung Jawab Tuntaskan Banjir di Jakarta

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo ( Jokowi ) mengatakan, penanganan banjir di Jakarta bukan hanya tugas Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tetapi juga pemerintah pusat. Pasalnya, ada 13 sungai di Jakarta yang juga menjadi kewenangan pemerintah pusat.
"Kan masalah banjir itu tidak hanya menyangkut di Jakarta. Ada 13 sungai yang masuk kewenangan pusat," ujar Jokowi kepada wartawan di Balai Kota, Jakarta, Kamis (17/10/2013). Jokowi mengakui tidak bisa menargetkan persoalan banjir di Jakarta bisa terselesaikan. Alasannya, permasalahan tersebut harus dikerjakan bersama dengan Pemprov DKI, Pemprov sekitar DKI dan pemerintah pusat.
"Ini kan tersangkut beberapa provinsi dan pemerintah pusat, enggak bisa dong saya ngomong selesainya kapan. Kan yang mengerjakan tidak hanya kita," kata dia.
Jokowi mengakui Pemprov DKI juga masih belum selesai melakukan penataan di kawasan atas guna mengantisipasi banjir rob yang terjadi akibat air laut pasang hingga menggenangi daratan.
"Pekerjaan besar-besar masih banyak sekali. Termasuk kedatangan banjir rob. Sekali lagi ini tidak hanya Jakarta, pemerintah lain dan pemerintah pusat bekerja bersama-sama," pungkas Jokowi.

Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar