Kamis, 17 Oktober 2013

Nita Akan Gandeng Jokowi

Setelah meraih gelar Miss Earth Indonesia 2013, Nita Sofiani menyiapkan beberapa program perawatan dan penyelamatan lingkungan. Salah satunya program penanaman pohon.
"Langkah awal saya akan bekerja sama mewajibkan kepada masyarakat tentang pentingnya di dalam keluarga itu menanam pohon," kata Nita Sofiani di Sasana Kriya, TMII, Jakarta Timur, Kamis (17/10/2013).
"Jadi minimal satu orang harus menanam satu pohon, kalau ada empat orang dalam satu rumah, jadi kami mengimbau untuk menanam empat pohon," lanjutnya.
 Perempuan kelahiran Bandung, 8 Oktober 1992 ini juga berencana mengajak Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) untuk menyukseskan program tersebut khusus wilayah ibukota. "Saya ingin bekerja sama dengan Gubernur DKI Jakarta, untuk program menanam satu pohon itu. Karena hal ini juga untuk keseluruhan kita sendiri," tutur Nita.
Nita mengaku ingin mengimbau pada masyarakat, memberikan edukasi penting dan juga merangkul media untuk menyebarkan informasi dan membuat sebuah work shop tentang pentingnya menjaga bumi.
 "Ini programnya sangat baik, masyarakat sekarang ini tak aware dengan isu global warming. Saya ingin mengajak kepada masyarakat agar lebih concern lagi kepada isu global warming," tukasnya.
"Juga tentang penghematan air, kalau bukan kita yang menjaganya sekarang, maka apa yang akan terjadi di masa akan datang, tentunya kita akan kekurangan air. Selain itu akan ada banyak penyakit," tandasnya.

Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar