Selain blusukan ke pasar tradisonal, ponpes, dan permukiman, Joko
Widodo ternyata juga jadi jurkam di Kalimantan Selatan. Ia berorasi
sebentar. Di lain pihak, simpatisan membagi-bagikan surat perintah
harian tulisan tangan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri.
Surat
ini disebarkan kepada sedikitnya 2.000 simpatisan dan kader di lokasi
kampanye di Lapangan Haidak, Jl RO Ulin, Banjarbaru, Kalsel, Minggu
(30/3/2014). Isi selebaran adalah perintah memenangkan Jokowi sebagai
presiden pada pilpres 2014 ini.
"Kami dibagikan foto kopian
tulisan tangan isinya surat perintah harian. Ada sekitar 2.000
simpatisan dan kader berkumpul di lapangan yang berada di tengah lokasi
padat penduduk itu," ujar salah satu warga bernama Andre Sukmayasa
kepada detikcom, Minggu (30/3/2014).
Surat perintah harian ini
dibacakan oleh Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo yang menemani kampanye Jokowi
di Kalsel. Tak lama kemudian, Jokowi meninggalkan lokasi kampanye.
"Sekitar
pukul 11.00 WITA, beliau tiba. Warga sekitar pada datang, bahkan ketika
beliau turun dari panggung itu sangat sulit, karena warga dan
simpatisan berebut untuk salaman," ujar Andre yang menyaksikan peristiwa
itu.
Saat Jokowi hendak menaiki mobil Innova warna abu-abu,
menurut Andre, warga masih menyemut. Hingga untuk buka pintu mobil saja
sulit dilakukan mantan walikota Solo ini. Ketika sudah masuk ke dalam
mobil dan hendak meninggalkan lokasi, warga masih berebut salaman dan
foto bersama karena Jokowi membuka kaca pintu mobilnya.
"Ini
dadakan, memang tidak selalu direncanakan. Awalnya dijadwalkan beliau
kampanye di Lapangan Murjani, persis di depan kantor walikota
Banjarbaru, tapi karena alasan lalu lintas dipindah ke lokasi padat
penduduk ini," ujar Andre.
Dalam orasinya, Jokowi meminta
simpatisan dan kader mengawasi proses pemungutan suara pada 9 April
nanti agar tak jadi kecurangan. Ia juga menyatakan sudah 10 tahun PDIP
menjadi oposisi, dan tahun ini menjadi kesempatan partai berlambang
banteng moncong putih itu berkuasa.
"Perjalanan pulang, kaca
tidak ditutup, jalannya pelan-pelan sampai sulit berjalan. Tapi warga
terus mengambil foto walau mobil sudah berjalan pelan-pelan. Untuk warga
Kalsel memang sudah sangat mengenal Jokowi," kata Andre mengakhiri
pernyataannya.
Sebelumnya, Jokowi diperkirakan tiba pada pagi
hari waktu Indonesia Tengah di Bandara Syamsuddin Noor Kalsel. Ia
langsung blusukan di Pasar Ulin Raya, Kalsel. Setelah itu, ia
mengunjungi Ponpes Darussalam di Martapura, sebelum akhirnya berkampanye
di Banjarbaru.
Sumber :
detik.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar