Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Bus Kota Terintegrasi Busway (BKTB) beserta rute perdananya. BKTB ini akan dimulai dari Pantai Indah Kapuk menuju Monumen Nasional (Monas). Peresmian dilakukan Fresh Market Pluit, Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara.
Dalam peluncuran pertamanya Jokowi memimpin upacara kecil diikuti 36 orang operator BKTB. Mereka akan mengoperasikan 18 BKTB yang akan langsung beroperasi hari ini. Jokowi mengimbau untuk memberikan pelayanan terbaik baik warga Jakarta.
"Dipelihara, ini harus dipakai semua untuk pelayanan pada masyarakat. Kalau ada keluhan dan kekurangan dari penumpang tolong segera diperbaiki. Jangan sampai bus baik tapi yang layani tidak baik," tegas Jokowi, Rabu (5/2/2014).
Ditemani Walikota Jakarta Utara Heru B Hartono dan Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Udar Pristono, Jokowi kembali mengingatkan, ini adalah cara untuk mengurangi kemacetan. Karena jika BKTB efektif mampu mengurangi penggunaan kendaraan pribadi.
"Kita pengen warga perumahan baik yang elit seperti ini semua berganti. Kalau pelayanan baik bus baik mereka akan ganti dari naik mobil. Jadi bisa kurangi macet," jelasnya.
Mantan Wali Kota Solo ini tidak khawatir BKTB kalah saingan dengan metro mini maupun Kopaja di Jakarta. Karena penumpang yang menjadi sasaran sangat berbeda. Sehingga kualitas dan pelayanan yang ditawarkanpun berbeda.
"Lah kan beda. Pangsa pasarnya beda. Pelayanannya beda, harganya beda. Metromini harganya berapa? Rp 3.000. Ini (BTKB) berapa? Rp 6.000. Kalau mau murah naik metromini. Kalau mau ber-AC naik BKTB," ujarnya.
Ketua Komunitas Senam Pagi Fresh Market Tjien Yung (50) mengatakan senang dengan adanya BKTB. Menurutnya bus baru ini dapat menghemat waktu berkendara. Terlebih dapat membantu ibu rumah tangga yang ingin berbelanja.
"Bagus, selama tinggal di sini (Pantai Indah Kapuk) macet karena banyak yang pakai mobil pribadi. Belum ada BKTB dalam kondisi macet, kurang lebih satu jam perjalanan ke Jakpus. Kalau pakai BKTB bisa kurang dari setengah jam," jelasnya.
Adapun Trayek BKTB Pantai Indah Kapuk ke Monas:
Fresh Market Pluit - Ruko Cordova - RS PIK - Taman Suaka Margasatwa Angke 7- Jembata M. Angke - Green Bay Pluit - Pantai Mutiara - SMKN 54 - Landmark - Pakin - Gedong Panjang - Museum Fatahillah - Kota - Harmoni - Monas - Balaikota - Gambir - Tugu Tani - Halte Telkom - Balaikota - Monas - Harmoni - Kota - Jembatan Tiga - Bandengan Selatan - Penjaringan - Pantai Mutiara - Greenbay - Jembatan M. Angke - Taman Marga Satwa Angke - RS PIK - Ruko Cordova - Fresh Market Pluit.
Sumber :
merdeka.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar