Pasangan calon presiden-wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut
dua, yaitu Joko Widodo (Jokowi) dan Jusuf Kalla (JK) menang telak dalam
debat terakhir yang digelar Sabtu (5/7) malam. Pantauan pembicaraan
dalam Sosial Media (Sosmed) menyebutkan dari enam segmen debat, total
percakapan tentang Prabowo-Hatta sebesar 22.584. Sementara Jokowi-JK
mencapai 64.297.
"Net Sentimen Prabowo-Hatta sebesar 11.652, sementara Jokowi-JK
sebesar 46.721. Netizen mendukung pasangan Jokowi-JK di semua segmen,"
kata pendiri Politicawave Yose Rizal di Jakarta, Minggu (6/7).
Politicawave adalah lembaga yang secara khusus memantau pembicaraan dan
perdebatan dalam sosmed.
Yose menjelaskan, baik pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Jokowi-JK mendapat perhatian netizen dalam bentuk hashtag
dukungan dan percakapan selama debat berlangsung. Untuk Prabowo-Hatta
ada beberapa hashtag, seperti #Pilih_No1_PrabowoHatta, #PilihPrabowo dan
#PrabowoHatta. Sementara hashtag untuk Jokowi-JK antara lain
#Jokowi9Juli, #Salam2jari dan #AkhirnyaMilihJokowi. Serta ada beberapa hashtag umum seperti #DebatCapres, #DebatCapresFinal dan #DebatCapresCawapres.
"Pada debat Capres kali ini hanya #Jokowi9Juli yang berhasil
menduduki peringkat pertama Trending Topic Worldwide dan
#Pilih_No1_PrabowoHatta di peringkat ketiga Trending Topic Worldwide,"
ujarnya.
Menurutnya, beberapa topik dalam debat berhasil mendapatkan respon
besar dari netizen dan masuk menjadi Trending Topic Worldwide, yaitu
Dukung PrabowoHatta Atau JokowiJK, Mungkin Bapak, Kalpataru, Pertanyaan
Bapak, Yakin Pilih Prabowo, One Map Policy.
Pada segmen satu ada beberapa topik dari Prabowo-Hatta yang menarik
perhatian netizen, yaitu Kedaulatan Pangan, Sustainable Development,
Kualitas Udara dan Kualitas Tanah. Sementara beberapa topik dari
Jokowi-JK yaitu Konversi Gas, Bukan Pidato, Listrik Padan dan Kebutuhan
Pokok. Total percakapan tentang Prabowo-Hatta sebesar 603 percakapan dan
Jokowi-JK sebesar 2.249 percakapan. Ada 439 netizen yang melakukan
percakapan tentang Prabowo-Hatta dan 1.335 netizen yang melakukan
percakapan tentang Jokowi-JK. Net Sentimen (Margin percakapan positif
dan negatif) Prabowo-Hatta sebesar 245 dan Jokowi-JK sebesar 1.473.
Pada segmen dua topik dari Prabowo-Hatta adalah 2 Juta Hektar, Pupuk
Majemuk, Kehilangan Lahan dan Intensifikasi Lahan. Dari Jokowi-JK yang
menarik perhatian netizen adalah Niat dan Kemauan, Pasar, Negara
Agraris, Nilai Tambah dan Pasca-panen. Total percakapan tentang
Prabowo-Hatta sebesar 845 dan Jokowi-JK sebesar 2.937 . Ada 558 netizen
yang melakukan percakapan tentang Prabowo-Hatta dan 1.742 netizen yang
melakukan percakapan tentang Jokowi-JK. Net Sentimen Prabowo-Hatta
sebesar 411 dan Jokowi-JK sebesar 1.799.
Pada segmen tiga, beberapa topik dari Prabowo-Hatta yang menarik
perhatian netizen adalah Energi Terbarukan, Renegosiasi, Sumur Tua,
Kerusakan Lingkungan dan Daya Dukung. Beberapa topik yang menarik dari
Jokowi-JK adalah Energi Terbarukan, Energi Melimpah dan Teknologi. Total
percakapan tentang Prabowo-Hatta sebesar 7.215 dan Jokowi-JK sebesar
24.188. Ada 3.853 netizen yang melakukan percakapan tentang
Prabowo-Hatta dan 11.932 netizen yang melakukan percakapan tentang
Jokowi-JK. Net Sentimen Prabowo-Hatta sebesar 4.335 dan Jokowi-JK
19.555.
Pada segmen empat, beberapa topik menarik tentang Prabowo-Hatta
adalah Menolak Impor, Masyarakat Asing dan Diversifikasi Teknologi.
Sementara beberapa topik dari Jokowi-JK adalah Kerusakan Lingkungan, Pak
Prabowo Salah Baca dan Kyoto Protocol. Jumlah percakapan tentang
Prabowo-Hatta sebesar 2.218 dan Jokowi-JK sebesar 5.504. Ada 1.302
netizen yang melakukan percakapan tentang Prabowo-Hatta dan 2.870
netizen yang melakukan percakapan tentang Jokowi-JK. Net Sentimen
Prabowo-Hatta sebesar 1.231 dan Jokowi-JK sebesar 4.516.
Pada segmen lima, beberapa topik dari Prabowo-Hatta adalah Koperasi,
Saya Setuju dengan Pak Jokowi, Tidak ada Maling dan Jual Beli Suara.
Beberapa topik dari Jokowi-JK adalah Kalpataru, Adipura, Pertanyaan
Keliru dan Green City. Total percakapan tentang Prabowo-Hatta sebesar
8.524 dan Jokowi-JK sebesar 19.803. Ada 5.103 netizen yang melakukan
percakapan tentang Prabowo-Hatta dan 10.615 netizen yang melakukan
percakapan tentang Jokowi-JK. Net Sentimen Prabowo-Hatta sebesar 4.333
dan Jokowi-JK sebesar 12.686.
Pada segmen enam, beberapa topik dari Prabowo-Hatta adalah Penegak
Hukum dan Koalisi Merah Putih. Sementara topik dari Jokowi-JK adalah
Konstitusi, Salam 2 Jari, Koalisi Tanpa Syarat dan Perubahan. Jumlah
percakapan tentang Prabowo-Hatta sebesar 3.179 dan Jokowi-JK sebesar
9.616. Ada 2.209 netizen yang melakukan percakapan tentang Prabowo-Hatta
dan 5.334 netizen yang melakukan percakapan tentang Jokowi-JK. Net
Sentimen Prabowo-Hatta sebesar 1.097 dan Jokowi-JK sebesar 6.692.
http://cintaaishi.wordpress.com/2014/07/05/kenapa-i-stand-on-the-right-side/
BalasHapus