Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengaku sejak dirinya menjabat sebagai orang nomor satu di Jakarta, banyak pengusaha yang antre melakukan Corporate Social Responsibilty (CSR). Karena itu, pemberian sepuluh bus TransJakarta dianggap hal biasa.
"Nih, asal tahu saja ya. Sejak saya jadi Gubenur itu, yang namanya kewajiban seperti CSR, nguantrinya banyak banget. Jadi yang begitu ya, biasa lah," ujar Jokowi di Balaikota DKI Jakarta, Selasa (28/1/2014).
Seperti diketahui, Tahir Foundation menyumbang sepuluh unit bus TransJakarta untuk Pemprov DKI sebagai salah bentuk dukungan kalangan pengusaha terhadap program transportasi massal.
Selain itu, mereka juga menyumbang 6M untuk korban banjir di Ibu Kota melalui Dinas Sosial DKI.
"Tidak hanya itu, banyak kok pengusaha yang nyumbang karena semua pengen berkontribusi kepada kotanya," sebut Jokowi
Sebelumnya, Tahir mengungkapkan bus yang diberikan nanti rencananya dikelola bersama Pemprov DKI Jakarta dengan Tahir Foundation.
"Bahan bakar gas ditanggung Pemprov DKI, sementara sumber daya manusia mulai dari sopir dan kondektur diadakan oleh para pengusaha. Kami ingin agar armada bus TransJakarta yang kami sumbangkan dapat dinikmati oleh warga Jakarta secara gratis," ujar Tahir, Jumat pekan lalu (24/1/2014).
Tahir mengimbau pengusaha lainnya untuk turut menyumbangkan bus yang bisa dinikmati masyarakat Jakarta.
Sumber :
metrotvnews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar