Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) enggan berkomentar soal kecelakaan di Jalan Layang Non Tol (JLNT) Kampung Melayu-Tanah Abang yang menimpa pasangan suami istri. Jokowi menyerahkan sepenuhnya kasus itu ke Polda Metro Jaya.
"Engga tahu, kita serahkan saja ke Polda," kata Jokowi di Balaikota, Jakarta Pusat, Selasa, (28/1/2014).
Menurut Jokowi, kasus kecelakaan itu seharusnya pihak kepolisian yang mengurusi, dirinya tak mau memikirkan hal tersebut.
Seperti diketahui, Senin (27/1/2014), sekitar pukul 22.45 WIB telah terjadinya kecelakaan pengendara motor suami istri yang karena melawan arus untuk menghindari polisi.
Sehingga menyebabkan 1 orang tewas bernama Windawati.
Saat ini jenazah korban telah dibawa ke rumah duka di Pondok Pinang RT 6/2, Pinang, Kebayoran Lama. Belum diketahui pukul berapa korban akan dimakamkan.
Sumber :
merdeka.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar