Kandidat tunggal calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Joko Widodo (Jokowi) mengakui dirinya pernah memiliki pendapat berbeda dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
"Saya itu dengan ibu Mega pernah berbeda pendapat," kata Jokowi usai berbincang dengan petani di Desa Kauman, Kecamatan Widodaren, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Senin (31/3/2014).
Jokowi mencontohkan, salah satu perdebatan yang pernah terjadi antara dirinya dengan Megawati yaitu masalah pendeklarasiannya yang berlangsung pada 14 Maret 2014 beberapa waktu silam.
Namun, Jokowi yang masih menjabat sebagai Gubernur DKI itu enggan mengatakan secara rinci apa yang menjadi perdebatan dirinya dengan Megawati saat itu.
"Ya misalnya saja lah, menentukan lokasi deklarasi," kata Jokowi.
Namun, Jokowi yang pernah menjabat sebagai Wali Kota Solo ini mengakui salah satu yang menjadi mentornya yakni Megawati Soekarnoputri.
"Mentor saya itu Soekarno, Megawati dan Rakyat," tutur Jokowi.
Sumber :
tribunnews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar