Senin, 03 Februari 2014

Tambahan dari Ramadhan Pohan: Jokowi Anak Kemarin Sore

Wakil Sekretaris Jendral (Wasekjen) Partai Demokrat, Ramadhan Pohan mengaku tidak khawatir dengan elektabilitas Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo alias Jokowi yang terus meroket di berbagai survei calon presiden. Pasalnya, Ramadhan yakin peserta konvensi calon presiden yang digelar oleh partainya lebih berkualitas dari Jokowi.
Wakil Ketua Komisi I DPR RI ini menilai Jokowi sebagai anak kemarin sore yang miskin pengalaman.
Karenanya, Jokowi dianggap tidak akan sanggup bertarung dengan peserta konvensi seperti Menteri BUMN Dahlan Iskan atau eks Menteri Perdagangan Gita Wirjawan yang kiprahnya di level nasional sudah terbukti. "Bandingkan dengan Gita Wirjawan dan Dahlan Iskan. Jokowi kalah komplet pengalaman dan kiprahnya," ujarnya saat dihubungi wartawan di Jakarta, Senin (3/2). Menurut Ramadhan, jika dibanding dengan Gita yang usianya relatif muda saja Jokowi masih kalah pengalaman. Pasalnya, selain pernah menjadi menteri perdagangan, Gita adalah mantan kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Pria lulusan Harvard itu juga masih tercatat sebagai Ketua Umum Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) . Sementara Jokowi, lanjutnya, hanya memiliki pengalaman di tingkat pemerintah daerah. Lagipula, tambah Ramadhan lagi, prestasi Jokowi sebagai kepala daerah pun tidak membanggakan. "Apalagi dibandingkan dengan Pak Dahlan yang lebih senior, makin terbenamlah Jokowi. Tak berdaya, seperti Jakarta dibenam banjir," pungkas mantan wartawan ini.

Sumber :
jpnn.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar