Senin, 03 Februari 2014

Pelayanan Wali Kota Jakarta Barat "Oh Ternyata"

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengawali blusukannya di awal Februari dengan sidak ke kantor walikota Jakarta Barat. Ia mengaku dapat laporan pelayanan birokrasinya sudah bagus, ternyata hal itu tidak sesuai dengan yang dilihatnya langsung
"Saya datang banyak laporan masuk ke saya katanya pelayanannya sudah baik. Ternyata....," kata Jokowi saat menengok kampung deret di kelurahan Tambora, Jakbar, Senin (3/2/2014).
"Ternyata gimana Pak hasilnya?" tanya wartawan.
"Ternyata sampai disana jam 08.15 WIB sampai 08.30 WIB kondisinya dari 30 orang yang datang baru 6 orang. Pak Walikotanya juga nggak ada,," kata Jokowi dengan dahi yang berkerut.
Untuk itu, Jokowi mengaku akan segera memanggil Fatahillah, Walikota Jakbar, yang turut tak ada saat ia sidak.
"Nanti tak panggil," ungkap Jokowi singkat.
Kondisi kantor Walkot Jakbar saat Jokowi sidak memang masih lengang. Saat toiba, Jokowi hanya disambut salah satu pejabat walikota dan mengajaknya melihat bagian pelayanan. Tak terlihat Walikota Jakarta Barat yang biasanya menemui Jokowi jika ia sidak.
Hanya terlihat 1 orang petugas pelayanan dari total 4 loket yang disediakan. Warga pun belum ada yang datang untuk mengurus keperluan administrasinya.
Hanya sekitar 15 menit Jokowi berada disana, setelah itu, ia lalu kembali blusukan ke wilayah Jakarta Barat.

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar