Senin, 16 Desember 2013

Lelang Kepsek Curang, Jokowi: Kalau Main-main, Bisa Hilang Nanti!

Lelang Kepala Sekolah (Kepsek) yang diadakan Pemprov DKI Jakarta diduga ada kecurangan. Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengaku sudah mendapatkan laporan mengenai dugaan kecurangan tersebut.
"Ada laporan mengenai kecurangan itu. Saya belum cek lapangan benar apa tidak benar," kata Jokowi saat meninjau Waduk Ria Rio, Pulogadung, Jakarta Timur, Senin (16/12/2013).
Jokowi mengingatkan apabila terbukti ditemukan kecurangan maka akan dilakukan tindakan tegas.
"Tapi, kalau sudah ada kebijakan terus ada yang coba main-main, hati-hati, bisa hilang nanti," ujar dia.
Namun demikian, Jokowi tidak akan memanggil Kepala Dinas Pendidikan terkait kasus ini. "Ngapain panggil (Kepala Dinas). Lihat saja di lapangannya, nanti akan kelihatan," katanya.
Ketiga organisasi guru yakni Federasi Serikat guru Indonesia (FSGI), Persatuan Guru Seluruh Indonesia (PGSI), dan Forum Musyawarah Guru Jakarta (FMGJ) melaporkan adanya kecurangan dalam ujian lelang Kepsek pada 13-14 Desember lalu.
Kecurangan itu antara lain bocornya soal tes lelang jabatan kepsek, diskriminasi oleh Disdik dan Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) DKI, inkonsistensi kebijakan Kadisdik DKI Jakarta dan gratifikasi dalam pelatihan tes seleksi lelang jabatan.

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar