Jumat, 30 Agustus 2013

Ganti Nama Jalan, Jokowi Tunggu Keppres SBY

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) berharap Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) segera menandatangani keputusan presiden soal perubahan nama jalan di sekitar Monumen Nasional atau Monas, Jakarta Pusat.
"Saya setuju kalau keppres-nya keempat-empatnya sekalian," kata Jokowi di Gedung Nusantara III, DPR RI, Jakarta, Jumat (30/8/2013).
Jokowi, Ketua MPR RI Sidarto Danusubroto, dan Ketua Delegasi Panitia 17 Jimly Ashidique menggelar pertemuan di lantai 9 Gedung Nusantara III D PRRI membahas penamaan jalan itu pada Jumat siang ini.
Usulan panitia tersebut adalah perubahan nama Jalan Merdeka Utara menjadi Jalan Soekarno, Jalan Merdeka Selatan menjadi Jalan Hatta, Jalan Merdeka Timur menjadi Jalan Soeharto, dan Jalan Merdeka Barat menjadi Jalan Ali Sadikin. Usulan itu pun akan diberikan kepada Presiden SBY untuk disahkan.
Meski demikian, Jokowi mengaku bahwa yang telah disepakati panitia untuk diajukan kepada Presiden baru dua jalan, yakni Jalan Merdeka Utara menjadi Jalan Soekarno dan Jalan Merdeka Selatan menjadi Jalan Hatta. Adapun dua nama jalan sisanya masih kontroversial bagi beberapa pihak.
"Kalau Bang Ali dan Pak Harto masih kontroversi. Kita fokus dulu pada Bung Karno dan Pak Hatta," kata Jokowi.
Ia berharap agar nama jalan baru, yang merupakan upaya rekonsiliasi sejarah tersebut, bisa disetujui pada September 2013.

Sumber :
kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar