Jumat, 30 Agustus 2013

Gus Sholah: Bagus, Kalau Mahfud Duet dengan Jokowi

Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Sholahuddin Wahid atau Gus Sholah mengklaim sebagai pihak yang mendorong Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD maju dalam pemilihan presiden (Pilpres) 2014. Ia berpendapat, peluang Mahfud akan semakin besar jika berpasangan dengan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi).

"Bagus sekali kalau Pak Mahfud dengan Jokowi," kata Gus Sholah saat ditemui di Matraman, Jakarta, Jumat (30/8/2013).
Meski demikian, Gus Sholah menilai tidak mudah mendorong Jokowi maju dalam pilpres. Sebab, posisi Jokowi bergantung kepada Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P).
"Semua orang ngomongin Jokowi. Pak Jokowi juga milih-milih," ujarnya.
Pengasuh pondok pesantren Tebu Ireng itu menegaskan tanpa partai politik, Mahfud MD tidak akan bisa berpartisipasi dalam pilpres. Oleh karena itu, ia menyarankan Mahfud untuk kembali ke PKB.
"Untuk bisa muncul sebagai salah satu pilihan, partai harus memperoleh suara yang cukup berarti. Baru kemudian ikut permainan. Apakah kemudian dengan siapa tentu tidak bisa diomongkan sekarang," tuturnya.

Sumber :
viva.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar