Senin, 27 Oktober 2014

Mahasiswa Desak Jokowi Copot 9 Menterinya

Puluhan orang yang mengatasnamakan Koalisi Mahasiswa dan Pemuda Kebangsaan (Kompak) menggelar aksi unjuk rasa di depan Istana Negara, Jakarta, Senin (27/10/2014) siang.
Mereka berdemo karena kecewa Presiden Jokowi memilih sejumlah menteri yang dianggap tidak berkompeten di bidangnya. Terlebih berbau dugaan tindak pidana.
"Bukan hanya rakyat yang kecewa, para relawan yang berjuang mati-matian memenangkan pasangan Jokowi-JK ini merasa pemilihan menteri masih ditunggangi mafia-mafia," kata Koordinator Aksi, Haris Pertama dengan menggunakan pengeras suara.
Para pendemo juga terpantau membawa atribut aksi. Seperti spanduk yang bertuliskan sejumlah nama menteri yang dinilainya memiliki catatan buruk di mata masyarakat, serta di lembaga hukum.
Di antara para menteri tersebut adalah Sofyan Djalil, Rini Soemarmo, Siti Nurbaya, Marwan Jafar, Sudirman Said, Arief Yahya dan Ignatius Jonan. Dalam aksinya para orator juga bergantian membeberkan dugaan skandal orang-orang tersebut.
"Kami mendesak Presiden Joko Widodo untuk segera mengganti 9 nama tersebut," teriaknya.  [tribun]

1 komentar:

  1. ya sabar dulu mas belum bekerja kok didemo, bagaimana bisa melihat hasil kerjanya?? sebagai orang terpelajar mestinya mampu berpikir yang rasional.

    BalasHapus