Senin, 20 Oktober 2014

Jokowi Potong Tumpeng di Monas


Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla memotong tumpeng dan memberikan kepada wakil ribuan warga yang membanjiri acara Syukuran Rakyat di Lapangan Monumen Nasional Jakarta, Senin sore (20/10/14).
Siti Bugiah, perempuan asal Petukangan, Ciledug, Jakarta, yang bekerja sebagai supir taksi, salah satu penerima tumpeng itu.
Presiden Jokowi juga memberikan potongan tumpeng kepada Josephine Monica sebagai simbol komitmen mendorong anak-anak Indonesia berprestasi dalam bidang sains bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.Sebelumnya, Josephin dari Kota Malang ke Jakarta hanya untuk berjumpa dengan Presiden Jokowi. Dia ingin menyampaikan nasib tidak bisa melanjutkan sekolah. Padahal, anak ini meraih medali emas pertama bagi Indonesia dalam olimpiade internasional fisika 2014. Selain itu, juga meraih medali emas dan menjadi peserta perempuan terbaik olimpiade Asia Fisika 2013.
Jokowi juga menyerahkan tumpeng kepada kelompok ibunda yang sehari-hari berjualan di pasar tradisional “Mama Papua” di Kota Jayapura. Para ibunda itu antara lain, Yuliana Pigay, Miriam Awarawi, Dolfiance Sraun dan Federica Korain. Mereka berjuang mencari nafkah untuk keluarga, dan 14 tahun memperjuangkan penyediaan fasilitas pasar untuk para ibu menjual hasil pertanian, namun tidak terwujud.
Ketiganya beditu selesai disalami Jokowi dan menerima [potongan tumpeng, terlihat berkaca-kaca menahan tangis rasa haru. “Kami memang ingin bertemu Bapak Jokowi, menyampaikan selamat dan menerima tumpeng,” kata Yuliana saat berada di Media Center Panitia Syukuran Rakyat di Menteng, Jakarta Pusat.
Yuliana mengatakan mereka mewakili 1.200 Mama atau Ibu-Ibu yang berjualan di “Pasar Mama Papua” untuk meminta pemerintah membangun pasar tradisional.  [lensaindonesia]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar