Selasa, 14 Oktober 2014

Ejekan Fadli Zon: Jokowi Mau Gelar Pengajian Silakan Saja

Presiden dan wakil presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) dan Jusuf Kalla (JK) berencana akan melakukan arak-arakan dan bertemu relawan sebelum pelantikan. Wakil Ketua DPR Fadli Zon tak mempersoalkan rencana yang akan dilakukan Jokowi-JK itu.
Fadli mengatakan, yang menjadi tugas DPR dan MPR adalah yang bersifat protokoler seperti pelantikan tanggal 20 Oktober 2014 itu.
Di luar hal itu, Fadli menyatakan, silakan saja presiden dan wakilnya melakukan hal lain.
"Yang menjadi tugas dari MPR dan DPR kan hanya dalam konteks yang resmi, kalau yang tidak resmi, mau adakan pengajian silakan saja. Kita akan mencoba sesuai mekanisme yang ada," ujar Fadli di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (14/10/2014).
Dia enggan komentar lebih jauh terkait budaya baru yang akan dilakukan Jokowi-JK ini. Fadli menilai tak bisa berkomentar karena hal ini belum terjadi.
"Kejadiannya kan belum, jadi saya tidak bisa mengomentari," terang dia.  [merdeka]

2 komentar:

  1. INI KOMENTARNYA NORMAL2 SAJA, WAJARLAH

    BalasHapus
  2. PENGAJIAN KAN BAIK DEMI MEMANTAPKAN KEIMANAN, MEMENTUK PRIBADI YANG BAIK TAHU "MALU", SEHINGGA UCAPANNYA TIDAK PENUH FITNAH DAN MENGHASUT SEPERTI SANGKUNI DAN DURNA.

    BalasHapus