Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemerintah Daerah DKI Jakarta
Yonathan Pasodung mengaku siap jika Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi)
menyerahkan proyek pembangunan gedung aset dinas-dinas kepada dinasnya.
"Jika Gubernur bilang begitu, ya itu berarti kembali kepada tugas
pokok dan fungsi, ujung-ujungnya saya siap," ujarnya kepada wartawan di
Balaikota Jakarta, Selasa(24/9/2013).
Yonathan menjelaskan, selama ini pembangunan gedung-gedung aset
pemda diserahkan kepada dinas terkait. Pembangunan puskesmas, misalnya,
diberikan pada Dinas Kesehatan, sedangkan pembangunan sekolah diserahkan
kepada Dinas Pendidikan dan penggaraapan gelanggang olahraga
dipasrahkan kepada Dinas Pemuda dan Olahraga. Proses tersebut, menurut
Yonathan, telah sesuai dengan peraturan daerah yang diberikan kepada
masing-masing kepala dinas.
Yonathan setuju jika pembangunan aset dinas diserahkan kepada
Dinas Perumahan dan Gedung Pemda Pemerintah DKI. "Selama ini kita memang
bertugas melaksanakan pengawasan. Pokoknya kita ikut gubernur saja,"
kata pelaksana tugas Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI itu.
Sebelumnya, Jokowi mengatakan bahwa
ambruknya konstruksi bangunan GOR Kecamatan Koja, Jakarta Utara, terjadi
karena penggarapannya di bawah tanggung jawab Dinas Olahraga dan Pemuda
DKI. Jokowi menilai ada kesalahan kewenangan dalam pembangunan GOR itu.
Semestinya, penggarapan setiap gedung milik pemda diserahkan kepada
dinas yang berkompeten, yakni Dinas Perumahan dan Gedung Pemda.
Sumber :
kompas.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar