Selasa, 04 Juni 2013

Pekan Depan Jokowi Beri Kesempatan Warga Coba Monorail di Monas

Kelanjutan proyek monorail sejauh ini belum jelas. Sebab, masih ada sejumlah dokumen kelengkapan untuk kelanjutan proyek monorail mengalami masalah.
Meski belum jelas, contoh monorail rencananya akan dipajang di kawasan Monas. Monorail contoh itu buatan China dan PT Inka.
"Monorail sudah sampai di sini contohnya. Minggu depan katanya. Mau dipasang dari Inka minggu depan, dari China minggu depan," ujar Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) di Balai Kota Jakarta, Selasa (4/6/2013).
Jokowi menjelaskan, proyek monorail masih molor karena banyak dokumen belum lengkap. "Tapi dapat dikatakan sudah enggak ada masalah. Tapi ya dokumennya yang belum, banyak dokumennya tanya Bu Yani (Kepala Bappeda)," ucapnya.
Namun, Jokowi memastikan monorail akan segera dibangun di Jalur Hijau yang melayani Semanggi-Casablanca-Kuningan-Semanggi dan Jalur Biru melayani Kampung Melayu-Casablanca-Tanah Abang-Roxy. Hanya saja, saat ini tinggal menunggu penekenan resmi yang belum sampai di meja kerjanya.
"Dokumen internal sudah ada di saya. Dari eksternal belum. Kalau sudah sampai meja saya sudah bisa langsung ngecor. Ngelanjutin nerusin ngecor," ungkapnya.
Ia berencana, saat ulang tahun Jakarta akan memberikan kesempatan bagi warga untuk menjajal monorail. Sehingga, bisa merasakan proyek yang menelan anggaran Rp 17 triliun itu.
"Iya biar lihat semuanya. Biar nyoba buka pintu gimana, tutup pintu gimana. Duduk di monorail kayak apa. Harus dicoba, biar enggak keliru," ucapnya sembari tertawa.
Tetapi percobaan tersebut tidak digratiskan. "Bayar," katanya sembari tertawa.


Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar