Jumat, 03 Mei 2013

Jokowi janjikan 3 bulan penataan kampung Tanah Tinggi selesai

Pemprov DKI Jakarta memulai penataan perkampungan kumuh Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat. Kampung ini juga akan dijadikan percontohan untuk kampung-kampung lainnya yang segera menyusul untuk ditata.
Gubernur Joko Widodo tidak ingin proses penataan berlama-lama. Dia yakin anak buahnya bisa bekerja cepat selama tiga bulan.
"Tiga bulan Insya Allah berdiri. Pak RT dan masyarakatnya membantu ya," janji Jokowi di Tanah Tinggi saat peletakan batu pertama di salah satu rumah warga, Jakarta, Jumat (3/5/2013).
Dengan mengenakan busana koko syadariah, Jokowi melakukan peletakan batu pertama di rumah Yahya, Ketua RT 14 RW 01 wilayah setempat. Sekadar diketahui, Tanah Tinggi merupakan daerah yang kerap terjadi bencana kebakaran karena kondisinya yang semrawut.
"Dengan mengucap Bismillah, penataan kampung di Tanah Tinggi dimulai," kata Jokowi seraya disambut tepuk tangan warga.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua RT 14 RW 01 Yahya mengatakan, untuk tahap awal rumah yang akan dirombak sebanyak 50 unit.
"Tahap pertama ada 50 rumah yang dirombak karena sering terkena kebakaran," jelas Yahya.
Penataan kampung merupakan salah satu program unggulan Jokowi. Selain penataan kampung kumuh, Jokowi juga akan membuat kampung tematik.


Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar