Presiden terpilih, Joko Widodo (Jokowi) mengaku belum memikirkan usulan Ketua DPP PDIP Maruarar Sirait (Ara) untuk menjual pesawat kepresidenan. Jokowi mengaku belum menjajal Boeing 737-800 Business Jet 2 tersebut.
"Nyoba saja belum, kok nanyain itu. Saya ngomong dijual tapi dicoba saja belum gimana toh," katanya di Balai Kota, Jakarta, Selasa (2/9/2014).
Dia tak mau mengomentari lebih jauh usulan yang disampaikan Ara. "Saya enggak mau mengomentari lah," pungkasnya.
Seperti diketahui, Ara menilai jika pesawat kepresidenan dijual bisa menghemat anggaran operasional.
"Harus ada efisiensi perjalanan dinas pemerintah. Saya mau mengusulkan kepada Pak Jokowi supaya pesawat presiden dijual. Eggak bisa sekarang pemimpin menyuruh orang sederhana tapi tidak memberikan contoh," kat Ara.
Deputi Tim Transisi, Hasto Kristiyanto juga menyarankan agar Jokowi mengkaji permintaan dari Ara.
"Usulan harus dikaji apabila kepemimpinan Pak Jokowi terbuka terhadap gagasan, apalagi itu untuk menghadapi kesulitan fiskal," tutur Hasto. [okezone]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar