Selasa, 27 Agustus 2013

Rencana Pembangunan Jokowi

Spot Khusus Pemain Biola di Taman Suropati

Pemain biola yang biasa menggunakan ruang terbuka hijau di Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, sebagai tempat bermain musik, mendapat kabar gembira. Sebuah tempat khusus dibangun untuk mereka.
Pelaksana Tugas Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta, Yonathan Pasodung mengatakan pihaknya akan membuat paving seluas sekitar 10 meter di titik terbuka. Tempat itu khusus bagi pemain biola memainkan alat musiknya.
"Pak Gubernur minta spot untuk mereka main biola. Bentuknya lingkaran, di bawah pohon," ujar Yonathan di Balaikota Selasa (27/8/2013).
Yonathan mengungkapkan, pertimbangan pihak nya membangun spot khusus bagi para pemain biola itu adalah berkembangnya komunitas pemain biola di taman yang berada di depan rumah dinas Jokowi itu.
Kondisi yang terjadi, para pemain biola bermain musik di sembarang tempat. Hal tersebut tentu rentan bersinggungan dengan pengunjung taman lainnya. Terlebih, para pemain biola kerap menggunakan rumput saat bermain biola. Karena itu spot pemain biola dibuat.
"Taman kota itu semakin banyak peminatnya. Maka dari itu kita siapkan, memberikan ruang interaksi bagi pemusik di tengah kota," ujarnya.
Menurutn Yonathan, desain spot paving itu telah ada. Lokasi yang akan dibuat pun telah ditentukan. Rencananya, Dinas Pertamanan dan Pemakaman akan memulai pembangunan paving September mendatang.

Rusun Warga Bantaran Ciliwung
 
 Selain Spot Khusus Pemain Biola di Taman Suropati, Pemprov DKI Jakarta juga akan dibangun 5 blok rusun di Jatinegara Kaum. Pembangunan tersebut dibagi dalam dua tahun yang dimulai September tahun ini.
"Kita akan bangun dua blok di tahun 2013 dan tiga blok lagi di tahun 2014," ujar Yonathan
Yonathan mengatakan anggaran yang disediakan untuk membangun rusun ini sebesar Rp 21 miliar dan melalui proses lelang. Bangunan tersebut akan bisa ditempati mulai Juni 2014.
"Yang dibangun 2013 akan selesai 2014, kemudian yang dibangun 2014 akan selesai 2015," jelasnya.
Untuk fasilitasnya, Yonathan mengatakan hampir sama seperti di rusun Marunda, Jakarta Utara. Di lantai satu gedung rusun tersebut akan disediakan fasilitas umum seperti klinik dan usaha kecil menengah (UKM).
"Tapi kalau untuk disediakan seperti kasur, TV dan lain-lain, itu sifatnya optional. Saya belum dapat arahan untuk itu," katanya.

 Sumber :
- detik.com
- kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar