Selasa, 27 Agustus 2013

Contohlah Jokowi

Olahraga golf masih termasuk olahraga yang mewah, pemainnya pun orang berkelas. Lobi-lobi di lapangan golf hal yang lumrah di kalangan pebisnis, tapi pejabat seharusnya tak ikut-ikutan. Apalagi Rudi Rubiandini jadi pesakitan KPK bermula dari golf.
"Sebaiknya pejabat jangan bermain golf, tapi pejabat mengatakan kenapa kami dilarang tidak bermain golf? Jawabannya karena di situ banyak lobi-lobi pintu untuk korupsi dan seterusnya," kata pengamat politik Hamdi Muluk, Selasa (27/8/2013).
Namun, menurut Hamdi, peringatan itu tak mempan. "Pejabat bilang kalau persoalan sogok menyogok di mana pun bisa," katanya.
Walaupun menurut Hamdi secara kasat mata terlihat sembari main golf paling memungkinkan untuk membicarakan lobi dan membuat kesepakatan. Di kalangan pebisnis, menurut Hamdi, lapangan golf adalah tempat lobi nomor wahid.
"Di kalangan pebisnis sebenarnya golf adalah rule of the game. Sudah jadi semacam konsensus tak tertulis, bahkan menjadi pola berpikir yang sudah standar, kalau mau lobi bisnis di lapangan golf. Di sana bisa bertemu orang penting, pengambil kebijakan di perusahaan, pejabat, dan sebagainya," katanya.
Namun masih ada pejabat yang perlu dicontoh karena menutup diri dari lobi politik di lapangan golf, orang itu adalah Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi). Jokowi sambil bergurau mengatakan bahwa dirinya yang orang kampung tak pernah tahu main golf.
"Dengan lugunya Jokowi bilang orang kampung seperti dia nggak pantas main golf, inilah kesadaran dia bahwa bisa dilobi di situ. Ini patut diacungi jempol, artinya dia membentengi dirinya, pejabat lain perlu meniru dia," katanya.
Memang ada sebagian orang di luar pebisnis yang suka golf, termsuk atlet internasional. Tapi secara umum, menurut Hamdi, golf tak bisa dipisahkan dari urusan bisnis.
"Bahkan di negara maju ada code of conduct bahwa hakim dan jaksa dibatasi gerak pergaulan sosialnya untuk lobi. Mereka dilarang karaoke dengan pengusaha, apalagi main golf," tegasnya.

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar