Hari ini, Jumat (24/01/14), budayawan, dan host acara Sentilan Sentilun di Metro TV, Butet Kartaredjasa alias Mas Butet menyangkan sebuah foto yang unik dan kocak di Instalgram-nya, yakni, foto dia danWakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok saling menggendong.
Foto yang pertama, Ahok menggendong Mas Butet, dan foto kedua, giliran Mas Butet menggendong Ahok. Mereka melakukannya sambil tertawa lebar. Tak ada jarak lagi antara seorang Wagub DKI dengan warganya. Di foto “Ahok menggendong Mas Butet,” Mas Butet menulis: “Ini baru peristiwa. Pelayanan total Wagub Ahok kpd Wong cilik. Buktikan!”
Ahok menggendong Mas Butet (Sumber: Instalgram Masbutet)
Sedangkan di foto “Mas Butet menggendong Ahok”, Mas Butet menulis: “Gantian nggendong. Doi bilang pengin jadi eksekutif yg lbh tinggi, jadi presiden. Kubilang,”Kalau anda jadi presiden itu indikator keberhasilan demokrasi di Nusantara Raya. Situ kan salahnya dua,….udah Kristen eh Cina lagi.“
Mas Butet menggendong Ahok (sumber: Instalgram Mas Butet)
Foto ini juga diunggah di akun Twitter Mas Butet (@masbutet) dan Face Book-nya Ahok. Masing-masing akun itu telah mengundang ribuan komentar yang menanggapinya secara positif dengan gaya kocak pula.
Saya pun ikut-kutan berkomentar, dengan menulis: “Semoga Ahok menjadi panutan pimpinan besar bangsa yang rela menggendong dan mengayomi rakyatnya menuju Indonesia Raya! Sebuah cita-cita yang diucapkan Ibu Megawati di acara Mata Najwa, dan harapan kita semua. Amin.”
Juga ikut-ikutan berguyon dengan menulis: “Kalau Jokowi, apa kuat, ya, kalau menggendong Ahok atau Butet?”
Tak dijelaskan di situ, apakah ketika keduanya saling menggendong, mereka juga menyanyikan lagunya alm. Mbak Surip: “Tak gendong ke mana-mana, tak gendong ke mana-mana, enak donk, mantap donk, …”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar