Senin, 21 Oktober 2013

Jokowi: Pembebasan Lahan Jadi Kendala Normalisasi Sungai

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengaku memiliki kendala nonteknis dalam upaya normalisasi sungai-sungai yang ada di Jakarta. Yakni masalah pembebasan tanah.
"Yang sulit itu dinonteknisnya, pembebasan tanah itu tidak mudah," kata Jokowi kepada wartawan di Balai Kota, Jakarta, Senin (21/10/2013).
Selain pembebasan tanah, masalah lainnya tidak hanya satu sungai yang normalisasi.
Sesuai target, ada 13 sungai di Jakarta yang juga harus dinormalisasi.
"Problemnya tidak hanya di satu sungai, kita ini punya 13 sungai, semuanya perlu dinormalisasi semuanya," tegas dia.
Saat ini, lanjut Jokowi, pihaknya masih melakukan pendekatan secara persuasif agar warga yang tinggal di bantaran sungai agar mau dipindahkan.
"Ya ini langkah kita sedang proses pendekatan agar penduduk mau dipindahkan, tapi ada yang sudah mau ada yang belum mau. Nah tidak mau ini diatur agar mau," kata dia.

Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar