Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo
(Jokowi) memberi sinyal selain Mass Rapid Transit (MRT), pembangunan monorel juga segera dimulai, recananya pembangunan monorail
pada bulan Mei 2013 mendatang.
"Pertengahan Mei ini sudah ngecor, di tiangnya itu," ujar Jokowi di Balai Kota, Kamis (25/4/2013).
Meskipun demikian, untuk masalah pembayaran tiang pancang, Jokowi tidak mau tahu. Sebab,
terkait tiang monorel sudah tidak ada urusannya dengan pemerintah
provinsi DKI Jakarta.
"Pembayarannya itu urusan antara PT JM (Jakarta Monorail) dan Adhi Karya," tegas Jokowi.
Jokowi
berharap besar masyarakat Jakarta bisa melihat langsung proses
pembangunan monorail pada pertengahan Mei 2013 mendatang. Selain itu, Jokowi menyerahkan sepenuhnya kepada PT JM di mana titik awal untuk memulai
pengecoran.
"Terserah PT JM, suruh ngecor di Kuningan tak cor, di Senayan tak cor. Udah clear, laporannya sudah clear," tegasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar