Minggu, 12 Oktober 2014

Jokowi Tak Pernah Tawari PPP Jabatan Menteri

Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) mengatakan tidak pernah menawarkan posisi menteri kepada Partai Persatuan Pembangunan. "Kita tidak pernah menawarkan. Yang lama (gabung koalisi) saja enggak pernah ditawarkan, masak yang baru ditawari," katanya di Pondok Bambu, Jakarta Timur, Minggu (12/10/2014).
Jokowi menjelaskan PPP belum memastikan sikap untuk bergabung dengan koalisinya. "Ini, kan, kita pastikan dulu, dalam proses. Kalau PPP sudah masuk di dalam, baru kita berbicara itu," katanya.
Mantan Wali Kota Solo tersebut mengakui memang menjalin komunikasi politik dengan kubu PPP. Namun Jokowi enggan mengatakan siapa nama politikus PPP yang sering dia temui. "Saya itu setiap hari ketema-ketemu-ketema-ketemu. Ya, enggak bisa saya sebutkan ketemu siapa, ketemu siapa," katanya.
Jokowi kemudian menyebutkan koalisinya membuka lebar pintu bagi partai lain untuk bergabung. "Ya, kita membuka lebar, tidak hanya PPP. Semuanya, tapi dengan catatan-catatan," kata Jokowi.  [tempo]

1 komentar: