Rabu, 30 Oktober 2013

Kesepakatan Jokowi-Moeldoko

Ketika Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan ke Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, dicapai beberapa kesepakatan antara Jokowi dan Panglima TNI Jenderal Moeldoko.

Berikut kesepakatan yang mereka buat, Rabu (30/10/2013).

Pertama: 
Jokowi dan Moeldoko sepakat soal penanggulangan banjir di musim penghujan yang tengah di depan mata. Jokowi meminta agar TNI bersedia membantu Pemprov DKI dalam mengatasi banjir.
"Nanti moga-moga nggak ada banjir. Tapi jika hujan ekstrem dan banjir tiba, mohon kita dibantu TNI," kata Jokowi di Cilangkap, Rabu (30/10/2013).
Kedua:
Jokowi meminta TNI mengawasi masyarakat DKI yang suka buang sampah sembarangan. Diharapkan, masyarakat menjadi lebih tertib membuang sampah jika dikawal TNI.
"Kami siap memberikan bantuan berupa pengawalan di lapangan. Memberikan tenaga prajurit agar masyarakat tak sembarangan membuang sampah, setidaknya bisa membantu Jakarta dalam menghadapi banjir," tegas Moeldoko.
Ketiga:
Jokowi sepakat melebarkan jalan menuju Mabes TNI.
Jokowi menjelaskan, jalan tersebut mempunyai lebar 8 meter. Padahal dalam Peraturan Gubernur (Pergub), jalan itu seharusnya mempunyai lebar 20 meter.
"Itu yang akan kita segera laksanakan. Ini digambar sebentar, satu bulan, kira-kira Januari kita akan sosialisasi. Dan kita harapkan dari keluar tol, jalannya sudah lebar dan ada trotoarnya. Kalau dalam Pergub, tanah itu untuk jalan. Sudah ada (dalam Pergub) 20 meter," jelas Jokowi.

Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar