Selasa, 07 Mei 2013

Pembahasan monorail mandek, Jokowi panggil dirut PT JM

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) akan memanggil PT Jakarta Monorail, pada Rabu (8/5) besok. Pertemuan ini untuk membahas perkembangan proyek yang sebelumnya sempat terkendala administrasi.
"Besok kita panggil lagi. Kelihatannya nggak tambah maju. Ada soal yang perlu diselesaikan besok," ujar Jokowi di Balai Kota Jakarta, Selasa (7/5/2013).
Namun, Jokowi enggan menyebutkan secara rinci apa saja yang menghambat pembahasan proyek monorail. Secara garis besar menurutnya berkaitan dengan Peraturan Menteri (Permen) yang nantinya akan menjadi pegangan jika proyek dimulai.
"Gak usah saya kasih tahu. Nanti nggak rampung. Iya soal itu. Dokumen-dokumen, sebenarnya gampang kok. Syarat dari JM mana, saya minta. Begitu diberikan ke meja saya langsung saya teken, lanjut silakan," terangnya.
Saat diminta tanggapannya terkait proyek monorail milik pemerintah pusat yang sudah mulai berjalan, Jokowi mengaku turut senang.
"Ya bagus tho. Siapapun yang mau bangun silakan. Kita ini ya investor, BUMN, Pemerintah Pusat ya bagus. Selamat datang di Jakarta. Lha iya kan untuk kepentingan umum,"katanya.


Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar