Rabu, 10 April 2013

Keliling Sekolah SMP-SMK, Jokowi Ingin Siswa Gabung Bikin Acara Kreatif

Untuk mencegah tawuran, Gubernur DKI Jokowi ingin merangkul SMP-SMA-SMK di DKI bergabung membuat acara kreatif bersama. Sebagai sosialisasi, Jokowi pun melakukan roadshow ke sekolah-sekolah.

"Saya ingin road show dari sekolah ke sekolah, terutama SMP, SMA dan SMK mau muter untuk mengajak anak-anak agar mereka merasa bahwa kita ini satu saudara. Satu kota satu bangsa, satu negara. Mereka harus mempunyai rasa itu, kalau tidak akan seperti ini terus," kata Jokowi.

Hal itu dikatakan Jokowi usai hadir di acara diskusi di SMKN 27, Jalan Dr Soetomo, Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Rabu (10/4/2013).

Kegiatan ini, imbuhnya, akan dilakukannya rutin, apakah bulanan atau dua mingguan. Alasannya, sebagai pelajar, remaja, tentu mereka perlu didengarkan keinginannya agar bisa disalurkan pada jalur yang tepat.

"Karena anak-anak memang butuh. Butuh menyampaikan sesuatu kepada kita. Butuh menyampaikan sesuatu kepada dinas. Butuh menyampaikan sesuatu kepada sekolahnya dan itu harus ditangkap aspirasi anak-anak kita di Jakarta," imbuhnya.

Setelah itu ia ingin sekolah-sekolah di DKI ini bergabung membuat acara kreatif apakah itu di bidang seni atau olah raga. Syaratnya, para pelajar ini bisa mengatur dan menjamin keamanannya.

"Saya beri kegiatan apapun, kegiatan apapun. Asal anak-anak memberikan keyakinan bahwa mereka bisa mengelola, bisa me-manage. Bisa menjaga keamanannya. Acara apapun saya dukung. Datang saya, dukung," tegas Jokowi.

"Iya mau pensi bareng-bareng, mau lomba basket. Tapi sekali lagi mereka harus menujukkan bagaimana merencanakan kegiatan itu. Bagaimana mengorganisai kegiatan itu dan bagaimana mengamankan jalannya kegiatan itu. Memberikan keyakinan yang paling penting," tutur mantan Wali Kota Solo ini.


Sumber :
news.detik.com

Berita Serupa :
- jakarta.tribunnews.com : "Tularkan Persaudaraan, Jokowi akan Road Show ke Sekolah di Jakarta"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar