Selasa, 21 Januari 2014

Permadi: Jokowi Harus Akui Tak Bisa Atasi Banjir

Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra, Permadi, meminta Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengakui bahwa dirinya tak sanggup menyelesaikan masalah banjir Ibukota. Dia meminta Jokowi tak menyalahkan pemimpin Jakarta sebelumnya. "Yang tidak berhasil dilakukan diakui saja," katanya saat dihubungi, Selasa (21/1/2014).
Menurut Permadi, banjir Jakarta lebih parah dari tahun sebelumnya. Namun, Jokowi dan wakilnya, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), mengklaim bahwa titik-titik banjir di Jakarta berkurang. "Apa artinya titik banjir berkurang kalau banjirnya semakin menjadi," ujarnya.
Lantaran masalah ini, Permadi menyarankan agar Jokowi jujur pada dirinya bahwa ia belum siap menjadi Gubernur DKI Jakarta.
Jokowi sebelumnya menyalahkan para pendahulunya lantaran Jakarta masih kebanjiran. Menurut dia, masalah yang ada sekarang merupakan imbas tahun-tahun sebelumnya.
Jokowi mengatakan, pemerintah provinsi telah berupaya mengatasi banjir. Mereka sudah mengamati lokasi genangan air, memperbaiki tanggul, dan mengeruk beberapa waduk. Meski demikian, ia mengakui penanganan ini belum maksimal.

Sumber :
tempo.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar