Nama Iriana, istri Joko Widodo (Jokowi) sempat ramai dibincangkan pasca disebut Ibu Ani di akun instagramnya. Lalu apa tanggapan Iriana?
"Baru datang dari Solo," kata Iriana saat menyapa wartawan di kawasan Jati Baru, Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2014).
Hal ini diungkapkan Iriana usai membagi-bagikan buku pada anak-anak di kawasan tersebut.
Ia
hanya tersenyum saat ditanya soal namanya yang disebut oleh ibu Ani di
akun instagram @aniyudhoyono. Jokowi yang duduk di sampingnya pun hanya
tersenyum mendengar istrinya ditanyai wartawan.
Hari ini dengan
menumpangi mobil yang sama dengan Jokowi, Iriana ikut blusukan ke
beberapa tempat. Saat Jokowi blusukan melihat tanggul yang jebol, dengan
mengenakan blazer berwarna biru tua dan syal di lehernya ia dengan
ramah membagi-bagikan buku pada anak-anak.
"Baris yang rapi. Ini kenapa bisa basah? Awas sakit nanti," ucapnya pada salah satu bocah yang berebutan mengambil buku darinya.
Nama
istri Jokowi ini ramai dibicarakan di media sosial pasca di singgung
Ibu Ani saat ditanya soal banjir oleh followersnya di instagramnya.
Namun
ia menyikapi komentar followers yang menudingnya tersebut dengan bijak.
"Masih kelas 3 SMA, mungkin komennya tidak dipikir, saya jawab, Ibu
Jokowi dan Ibu Ahok kemana ya, kok saya yang dimarahi. Followers lain
ikut-ikutan membuli anak ini, kemudian dia lari," kata Ani di Istana
Negara.
Sebelumnya Jokowi sudah lebih dulu berkomentar mengenai hal tersebut. Ia mengatakan istrinya tak pernah aktif di media sosial.
"Kalau
istri saya ndak main twitter, facebook, instagram. Dia banjir juga
sering ikut saya. Kalau malam saya keluar lihat ke lapangan pasti dia
ikut sama saya. Sabtu Minggu juga ikut saya," ujar Jokowi, Kamis (16/1/2014).
Sumber :
detik.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar