Jumat, 15 November 2013

Jokowi: Giant Sea Wall? Gambarnya Saja Belum Ada!

Rencana penanggulangan banjir oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sudah sampai akan membuat Giant Sea Wall (GSW) atau tanggul raksasa. Bahkan salah satu perusahaan Tomy Winata, PT Bangun Graha Sejahtera Mulia (BSM) sudah melakukan penawaran ke Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi).
Jokowi sempat bingung ketika diklarifikasi mengenai kabar tersebut. Sebab rancangan bangunan dari GSW belum ada. "Gambarnya aja belum ada," jelasnya di Balaikota DKI Jakarta, Jumat (15/11/2013).
Mengenai siapa yang akan menangani mega proyek ini, Jokowi mengatakan belum ada. Sebab proses tender akan dilakukan secara terbuka.
"Itu akan melalui proses lelang. Semua apapun. Terbuka," tutupnya.
Sebelumnya, Perusahaan milik Tommy Winata mengincar proyek milik Pemprov DKI Jakarta, Giant Sea Wall. PT. Bangun Graha Sejahtera Mulia (BSM) sudah melakukan penawaran ke Jokowi.
"Itu yang nangani PT BSM, salah satu perusahaan yang di dalam PT Graha Banten Lampung Sejahtera (GBLS). Itu masih minat saja mau nanganin, punya konsep," ujar Direktur PT. GBLS, Winarjono di JCC Jakarta, Jumat (15/11/2013).
Menurutnya, proyek tersebut bukan konsorsium sebab berbeda manajemen dengan pembangunan untuk proyek Jakarta Selat Sunda (JSS). Sedangkan, untuk JSS hanya pembangunan untuk kawasannya saja yang dapat diintegrasikan.
"Kemarin baru sounding tapi karakteristiknya mirip-mirip lah hydro engineering, hampir sama. Kalau itu dapet itu juga bisa fokus ke situ, JSS tetep," jelasnya.

Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar