Minggu, 27 Oktober 2013

Di Silang Monas, Jokowi Ikut Lari Bersama Anak Kecil

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) ikut memeriahkan lomba lari internasional Jakarta Marathon 2013 dengan berlari bersama anak-anak, Minggu (27/10/2013).
Aksi Jokowi dalam maratoonz yang dikhususkan bagi anak-anak berusia lima hingga 10 tahun tersebut tidak diduga sebelumnya. Lomba lari yang dimulai dari kawasan wisata Monas, Jakarta Pusat, tersebut dibuka oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Marie Elka Pangestu dengan lambaian bendera.
Begitu sekelompok anak mulai berlari, tiba-tiba terlihat sosok Jokowi yang ternyata juga ikut berlari di tengah-tengah kerumunan anak-anak itu, diikuti oleh para pengawal dan ajudan di belakangnya.
Sontak seluruh pengunjung yang tengah menyaksikan lomba itu tertawa, sembari menyemangati Gubernur Jakarta yang sedang sibuk menyesuaikan langkah dengan anak-anak itu.
"Ayo lari, Pak Jokowi! Lari yang semangat, Pak!" kata Aris, 28, salah seorang pengunjung yang tengah menyaksikan jalannya lomba.
Namun, aksi Jokowi yang berlari bersama anak-anak itu tidak berlangsung lama. Setelah menempuh jarak kurang lebih 250 meter, tiba-tiba Jokowi berbelok arah.
Dia berbelok keluar dari arena perlombaan menuju mobilnya yang telah menunggu di Silang Timur Monas, tepatnya di pintu Gambir. Kemudian, Jokowi melangkah masuk ke mobilnya dan langsung meninggalkan kawasan Monas.
Kegiatan Jakarta Marathon 2013 terdiri dari beberapa kategori, yakni lima kilometer, 10 kilometer, 21 kilometer, dan 42 kilometer, serta maratoonz yang khusus untuk anak-anak.

Sumber :
- detik.com
- metrotvnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar