Jumat, 26 Juli 2013

Mahfud MD Ragukan Niat PDIP Capreskan Jokowi

Melesatnya elektabilitas Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) berdasarkan sejumlah survei belum tentu jaminan ia memeroleh tiket untuk maju pada Pilpres 2014. Menurut Mahfud, Jokowi bukan tokoh yang diunggulkan di partai yang membesarkannya, yakni PDI Perjuangan (PDIP).
"Masalahnya akseptabilitas. Kalau secara personal dia memenuhi semua syarat jadi presiden, terutama bersih, lugu, apa adanya, dan tidak ada kepura-puraan," kata mantan Ketua MK, Mahfud MD di Jakarta, Jumat (26/7/2013).
Padahal, Mahfud mengatakan, Jokowi merupakah salah satu tokoh yang didambakan publik untuk menjadi pemimpin di negeri ini.
"Saya percaya rakyat mendambakan dia menjadi Presiden. Persoalannya akseptabilitas di politikus PDI Perjuangan, dia masuk atau tidak? Itu masalah lain, bukan urusan rakyat," ujarnya.
Sebelumnya, Mahfud menilai Jokowi sebagai tokoh politik dengan beban politik paling ringan dibanding tokoh lain yang digadang-gadang akan maju sebagai calon presiden di 2014.
Menurut Mahfud, Jokowi adalah figur yang diyakini bersih dan terbebas dari segala tindak pidana korupsi. Sementara itu, PDI Perjuangan mulai memperhitungkan mengusung Jokowi sebagai kandidat calon presiden di 2014.


Sumber :
kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar