Minggu, 30 Juni 2013

Jokowi: Jakarnaval Di Tahun Mendatang Tak Boleh Eksklusif

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) akan mengevaluasi pelaksanaan Jakarnaval 2013. Jokowi menargetkan 2.000 peserta pada Jakarnaval tahun 2014.
Di tahun 2013 ini, Jakarnaval bertemakan 'Keajaiban Ondel-Ondel' melibatkan 500 peserta dari siswa-siswi SMA se-Jakarta. "Nanti lebih banyak lagi daerah-daerah yang dilibatkan," kata Jokowi di Bundaran HI, Jakpus, Minggu (30/6/2013).
Seperti sebelumnya, Jokowi akan mengevaluasi Jakarnaval 2013 yang baru saja digelar dalam rangka peringatan HUT Jakarta ke-486. "Mesti ada koreksi, baru tahun depan ditentukan temanya," ujarnya.
Jokowi menekankan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam setiap pagelaran yang diselenggarakan oleh Pemprov DKI. Jakarta. "Apapun kegiatannya, ulang tahun Jakarta harus memberikan kegembiraan kepada masyarakat. Tidak boleh digelar secara eksklusif di gedung-gedung mewah, jadi harus tetap terbuka dan masyarakat bisa menikmati," tutur Jokowi.
Antusias masyarakat sangat tinggi pada Jakarnaval 2013. Ini terbukti dari ribuan orang yang berjajar di sisi kiri kanan di sepanjang jalur Jakarnaval termasuk berdiri berdesakan di jembatan penyeberangan.
Dalam sambutannya di panggung kecil tanpa tenda, Jokowi berpesan kepada warga Jakarta, warga diminta tidak membuang sampah sembarangan di setiap acara yang diadakan di Jakarta, warga diminta tidak merusak taman yang menjadi lokasi atau jalur acara. "Jangan injek-injek taman, taman milik kita semua. Kalau taman rusak kita perbaiki dengan anggaran masyarakat. Jangan duit diinjek-injek, kita nanem lagi," sebutnya.
Jokowi juga mengajak warga aktif menjaga kebersihan lingkungan di tingkat RT/RW. "Selokannya yang belum dibersihkan, dibersihkan," kata dia.


Sumber :
detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar