Kamis, 13 Juni 2013

Diam-diam, Jokowi Seleksi 9 Calon Sekda DKI

Posisi Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta hingga kini masih kosong pasca mundurnya Fadjar Panjaitan. Tapi Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) secara diam-diam rupanya telah merekomendasikan 9 calon yang bisa mengikuti seleksi ujian.
Dalam surat tugas dengan Nomor 716/082.62, Jokowi menugaskan kepada sembilan pejabat ujian kompetensi calon Sekda DKI di Hotel Sahid, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Ujian dilakukan selama dua hari sejak Rabu (12/6/2013) kemarin dan hari ini Kamis (13/6/2013).
"Surat tugas ini merupakan surat resmi," ujar salah satu PNS di lingkungan Pemprov DKI yang enggan disebut namanya, Kamis (13/6/2013).
Dari sembilan nama calon Sekda yang mengikuti ujian kompetensi ini, nantinya akan dipilih tiga nama. Selanjutnya diusulkan ke Presiden melalui Kementerian Dalam Negeri.
Sekda merupakan PNS nomor satu di lingkungan Pemprov DKI dan merupakan orang kepercayaan gubernur dan wakil gubernur. Sekda memiliki kewenangan yang sangat strategis dalam menjalankan program pemerintahan. Seperti, dalam mengatur anggaran, mengatur sumber daya manusia, dan membuat peraturan lainnya.
Perlu diingat, Fadjar Panjaitan yang sebelumnya menjadi Sekda DKI, mundur karena maju sebagai caleg DPR RI untuk pemilu 2014. Fadjar maju dengan menggunakan mesin partai lewat PDIP. Untuk sementara, jabatan Sekda dipegang oleh Wiryatmoko sebagai Plt.


Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar