Jumat, 12 April 2013

Rustri vs PDIP, Ini Kata Jokowi

Gubernur DKI Jakarta dari PDI Perjuangan Joko Widodo angkat bicara soal kisruh Rustriningsih dengan PDI Perjuangan. Rustri kecewa karena PDIP tak memberi rekomendasi di Pilgub Jateng. Jokowi pun urun rembug.

"Ya ini masalah komunikasi yang belum sambung saja. Sebaiknya kalau bisa ketemu antara DPP dengan Mbak Rustri, nanti bisa sambung, karena ideologinya sama," usul Jokowi.

Hal ini disampaikan Jokowi kepada detikcom usai berkunjung ke Jl Duri Selatan V, Tambora, Jakarta Barat, Jumat (12/4/2013).

Namun Jokowi tak mau banyak bicara. Menurut Jokowi, urusan Rustriningsih sepenuhnya menjadi tanggung jawab DPP PDIP.

"Ya ditanya ke DPP saja," katanya.

Menurut Jokowi, apakah Rustri masih dianggap dan punya masa depan di PDIP? "Ya tanya DPP, saya nggak bisa jawab," pungkasnya pendek.

Rustriningsih telah buka-bukaan menyangkut kekecewaannya terhadap PDIP. Rustri mengaku kecewa sejak tahun 2010 silam saat sejumlah pengurus DPC PDIP dipecat tanpa alasan. Kekecewaan Rustri mencapai puncak saat dirinya tak direkomendasikan menjadi cagub Jateng oleh partainya.


Sumber :
news.detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar