Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali mendapat kursi VIP selama acara pembukaan
KTT G-20 di Brisbane Exhibition and Convention Center. Jokowi duduk di
sebelah Perdana Menteri Australia, Tony Abbott. Di sebelah Abbott, duduk
Presiden Amerika Serikat Barrack Obama. Di sebelah Jokowi, duduk
Perdana Menteri Inggris, David Cameron.
Jokowi
menjadi satu-satunya presiden dari negara Asia yang duduk satu baris
dengan Obama, Abbott, Cameron. Presiden Rusia, Vladimir Putin, juga
duduk pada baris yang sama, tapi di paling pojok.
Sekretaris
Kabinet, Andi Widjajanto, mengatakan Abbott sudah meminta Jokowi untuk
datang ke G-20 dan duduk di sebelahnya sejak acara pelantikan Jokowi
pada 20 Oktober lalu. "Abbott yang meminta Jokowi untuk duduk di
sebelahnya. Mintanya sejak pelantikan 20 Oktober lalu," kata Andi kepada
Tempo di Brisbane, Sabtu, 15 November 2014.
Tony
Abbott memang datang pada acara pelantikan Jokowi pada 20 Oktober lalu.
Setelah menghadiri pelantikan, Jokowi dan Abott sempat melakukan
pertemuan bilateral di Istana Negara. Kemarin, keduanya kembali
melakukan pertemuan bilateral di Brisbane Exhibition and Convention
Center. Keduanya membahas kerja sama di sektor pendidikan. [tempo]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar