Kamis, 25 September 2014

Peneliti Australia Rekomendasikan Skenario Politik Jokowi

Peneliti Indonesia Project Australia National College of Asia and the Pacific, Peter McCawley menyusun sebuah laporan berisi berbagai langkah kebijakan dan pembangunan yang mungkin diambil oleh presiden terpilih RI, Joko Widodo.
Laporan ini menyoroti berbagai tantangan yang akan dihadapi Jokowi dan jajaran kabinet, dan mengkaji lima area.
Yakni, sistem politik, tantangan ekonomi, pemerintah dan administrasi, isu-isu sosial, dan hubungan luar negeri.
“Dua skenario yang direkomendasikan untuk pemerintah yang baru, yaitu kebijakan reformasi berwawasan keluar,  kebijakan ketahanan berwawasan ke dalam.  Untuk itu, dia harus membangun dukungan politik yang baik agar dapat mewujudkan kebijakan reformasi,” tulis McCawley.
Selain itu, berbagai tantangan di sektor ekonomi juga sudah menanti Jokowi. Reformasi pemerintah dan administrasi juga akan diperlukan guna memuluskan kebijakan reformasi.
Untuk hubungan luar negeri, Jokowi akan perlu untuk mengkaji kembali beragam isu sebelum berlangsungnya tiga pertemuan internasional besar. Mulai dari APEC di Beijing, KTT Asia Timur di Naypyitaw, dan G20 di Brisbane.
“Di satu sisi, tidak ada jaminan bagi Jokowi untuk mewujudkan cita-cita reformasinya dengan mudah. Di sisi lain, dia akan mendapatkan berbagai tekanan. Lebih jauh lagi, gerak Jokowi akan semakin sulit mengingat mayoritas parlemen diisi oleh oposisi dari para pendukung Prabowo Subianto," cetus McCawley.
Jokowi juga harus siap bahwa tidak akan mudah mewujudkan reformasi birokrasi di dalam pemerintahan.
“Kini, keputusan ada di tangan Jokowi, apakah ia akan memilih program reformasi berwawasan keluar atau pendekatan berwawasan ke dalam untuk meningkatkan ketahanan dalam negeri. Atau mungkin, Jokowi akan menggabungkan berbagai elemen yang dia perlukan dari kedua kebijakan tersebut,” tegas McCawley.  [republika]

1 komentar:

  1. Yang membuat pernyataan hal-hal pesimis seperti di atas tidak usah digubris dan dicuekin aja. Semuanya akan terselesaikan dengan semangat, dengan kerja cerdas dan kerja keras. Kerja cerdas adalah mengetahui apa skala prioritas yang harus dilakukan untuk bangsa ini. Majulah bangsa ini dg kepemimpinan Jokowi-JK.

    BalasHapus