Rabu, 10 September 2014

Demokrat Tantang Jokowi Naik ESEMKA

Presiden Terpilih Joko Widodo (Jokowi) menolak pengadaan mobil Mercy Mercedes-Benz untuk menteri-menterinya kelak. Partai Demokrat menyarankan agar Jokowi memilih mobil Esemka.
"Kalau mau, Jokowi pakai Esemka saja," kata Wakil Ketua Umum Max Sopacua saat dihubungi, Rabu (10/9/2014).
Menurut Max, pencitraan yang berpengaruh terhadap bangsa harus dilakukan secara lebih total daripada sekadar menolak pengadaan Mercy. Menurutnya, menjadikan mobil nasional Esemka sebagai mobil dinas menteri dan Jokowi-JK adalah langkah total tersebut.
"‎Dan masyarakat pasti menghargai pemakaian Esemka yang pernah mengangkat nama Jokowi sejak dia menjadi Wali Kota Solo itu," ujar Max.
Jika Jokowi memakai mobil nasional, maka imbasnya akan positif. Industri mobil nasional akan bergeliat.
"Pencitraan harusnya jangan dangkal, melainkan harus total. Dampaknya apa sih kalau nggak pakai mobil Mercy? Kalau mau total, kita angkat mobil nasional, itu bisa mengangkat usaha nasional," tutur Max.
Jokowi sebelumnya telah mengutarakan penolakannya terhadap pengadaan mobil dinas baru bagi menteri-menterinya kelak. Gubernur DKI itu mengatakan sudah pernah meminta agar Kementerian Sekretariat Negara Kabinet Indonesia Bersatu Jilid II tak melakukan pengadaan.
Jokowi ingin menteri-menterinya menggunakan mobil dinas menteri yang sekarang, yaitu Toyota Crown Royal Saloon. Namun, Setneg bergeming dan lelang pengadaan diteruskan hingga ditetapkan pemenang lelang, yaitu PT Mercedes-Benz Indonesia.  [detik]

2 komentar:

  1. Pak Max, kok begonya diatur. Coba anda belajar mikirin kesengsaraan rakyat ~ tegakah hatimu pake Mercy???
    Ini bukan masalah pencitraan, tapi untuk menyelamatkan keuangan negara yg difoya-foyakan partai anda. Ini masalah SBY yg pengen pensiun pake Mercy vs Jokowi yg kasihan sama rakyat.

    BalasHapus
  2. EEEALAH KOK MASIH ADA JUGA PEMIMPIN YANG NGOMONG SEPERTI INI YOO... PIYE TOO???. WONG INGIN MEMBERI CONTOH HIDUP SEDERHANA KOK DIBILANG PENCITRAAN. SADARI DAN LIHAT PAK MAX MASIH BANYAK RAKYAT YANG MENDERITA !!! TERUS BAGAIMANA KALO PARA PEMIMPINNYA HIDUP BERMEWAH-MEWAH COBA RASANYA KEPIYE OPO ORA NGELUS DODO??? TKS

    BalasHapus