Presiden sekaligus Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) menilai Wakil Gubernur DKI
Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok tahu semua hal tentang Ibu Kota.
Bahkan, menurut dia, koleganya itu sudah hafal apa yang hendak
dikerjakannya.
"Pak Ahok sudah tahu 100 persen tentang Jakarta.
Apa yang harus dilakukan dan dikerjakan. (Dia) tahu semuanya," katanya
di Balai Kota, Senin (18/8/2014).
Karena
sudah tahu, ia pun tak perlu memberi pesan-pesan khusus untuk Ahok jika
dirinya dilantik sebagai presiden. "Enggak perlu ada (pesan)," kata
mantan Wali Kota Solo itu.
Meski
begitu, Jokowi mengaku meninggalkan banyak pekerjaan rumah (PR) untuk
Ahok. "Banyak sekali, lima buku ada," kata Jokowi, Rabu pekan lalu.
PR
buat Ahok itu terutama mengenai masalah banjir, kemacetan dan
perumahan. "Paling prioritas untuk diselesaikan ya soal hal-hal yang
berkaitan dengan macet, banjir, dan perumahan," ujarnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar