Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku ingin kembali bernyanyi
dengan grup band Arkarna jika nanti mereka kembali manggung di
Indonesia.
"Ya nanti diajak nyanyi lagi," kata Jokowi sesaat sebelum meninggalkan Balaikota untuk blusukan, Selasa (5/8/2014).
Beredar
kabar grup band asal Inggris tersebut akan kembali mengunjungi
Indonesia pasca-terpilihnya Jokowi menjadi presiden ke-7 Republik
Indonesia.
Namun sampai sekarang Jokowi mengaku belum dihubungi pihak Arkarna terkait kedatangannya itu.
Seperti diketahui, Arkarna sempat menyambut kemenangan Jokowi lewat
Twitter. Menurut mereka, di tangan Jokowi, Indonesia akan memiliki masa
depan yang lebih cerah.
"Akhirnya, hari ini tiba juga! Selamat untuk Jokowi. Anda telah berhasil
melakukannya," demikian kicau akun official Arkarna sesaat setelah
pengumuman hasil hitung cepat 9 Juli 2014 yang lalu..
Arkarna berencana untuk datang kembali ke Indonesia. Hal itu terlihat
dari unggahan screenshot dari laman pemesanan tiket pesawat rute London -
Jakarta pada akun Twitter-nya.
Band yang terkenal dengan lagu-lagu seperti Life Is Free, So Little
Time, House of Fire dan Eat Me, itu bahkan menantang fansnya di
Indonesia untuk beramai-ramai me-retweet postingan oleh sedikitnya 1000
akun Twitter.
Berikut pengumuman pada Twitter resmi Arkarna yang diunggah 22 Juli
lalu:
"So yeah... Who dares me If we hit 1000 retweets I hit the button. Who
wants to party ✌😉 #ApaGueBilangJokowiJkMenang
pic.twitter.com/gsqiJaOvQo Arkarna Official (@arkarna)." [antara]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar