Minggu, 01 Desember 2013

Jokowi Tanam 600 Pohon Bambu Perkuat Tanah di Waduk Pluit

Pengerjaan Waduk Pluit sebagai taman kota di Jakarta Utara terus dikebut. Sebanyak 600 pohon bambu yang terdiri dari 9 jenis bambu ditanam di kawasan waduk ini.
Direktur Utama (Dirut) PT Jakarta Propertindo (Jakpro), Budi Karya Sumadi mengatakan, penanaman ratusan pohon bambu ini bertujuan untuk menambah keasrian pada sisi barat waduk yang selama ini terkesan gersang.
Selain itu, pohon bambu dianggap dapat memperkuat struktur tanah di samping waduk.
"Ditanamnya pohon bambu diharapkan akan memperkuat struktur tanah di samping waduk, sekaligus membuat sirkulasi udara menjadi lebih baik," ujar Budi Karya, Jakarta, Minggu (1/12/2013).
Penanaman ratusan pohon bambu ini digelar dalam kegiatan 'Bamboo for Waduk Pluit'. Acara ini digelar oleh PT Jakarta Propertindo selaku BUMD yang bertugas menata Waduk Pluit dan bekerja sama dengan Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada (UGM) Jogjakarta, dan Kementerian Kehutanan.
Penanaman bambu di Waduk Pluit ini sedianya akan dihadiri Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi). Namun, Jokowi berhalangan hadir lantaran memiliki agenda lain yang bersamaan.

Sumber :
merdeka.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar