Senin, 24 Juni 2013

Jokowi Akan Gelar Uji Publik Untuk Camat/Lurah Lolos Lelang Jabatan

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, besok pemprov akan mengadakan dengar pendapat (public hearing) untuk seleksi dan promosi terbuka Lurah dan Camat yang lolos tahap manajerial. Namun, uji publik ini tidak mempengaruhi gugurnya calon, tetapi menentukan di mana akan ditempatkan.
"Tidak sama. Lapangan seperti apa bagusnya ditempatkan di mana. Yang tidak memenuhi syarat juga akan ditempatkan di mana. Tapi ada juga kepala seksi. Karena hanya satu dua tiga yang nilainya sangat bagus sekali, itu yang akan kita cek lapangannya seperti apa," ujar Jokowi di Balai Kota Jakarta, Senin (24/6/2013).
Ia mengatakan hasil uji publik nanti akan menentukan lokasi atau tempat bagi camat-lurah memimpin. Tetapi, tidak akan mempengaruhi golongan. "Digeser tapi di eselon yang sama. Enggak pengaruhi golongan," ucapnya.
Jokowi sudah memberikan panduan mengenai nilai lurah-camat yang telah diseleksi. Menurut dia, ada yang sangat memuaskan, Ada yang memenuhi syarat, ada yang memenuhi syarat tetapi kurang. "Jadi dilihat sisi mana yang akan disuntik," katanya.
Tahap nominasi sudah ada, sehingga tadi pagi ia telah memanggil walikota untuk mengolah dan menyaring nama-nama yang lolos. Sebab, apa yang dinilai dia baik belum tentu baik bagi semua.
"Artinya ada juga orang yang lapangannya baik tapi nilainya di cukup atau standar. Itu yang harus dibedakan. Saya mau itu lebih dipertajam lagi. Saya enggak mau keliru lagi menempatkan orang," terangnya.
Jokowi menambahkan, kemungkinan besok telah ditentukan camat atau lurah hasil lelang jabatan untuk ditentukan tempatnya. Sebab, sore ini ia masih memberikan waktu bagi walikota untuk mematangkan.
"Mungkin kalau enggak besok. Karena sore ini masih mau diolah lagi oleh walikota, saya beri waktu," ucapnya.


Sumber :
merdeka.com

Versi detik.com : "Seleksi Lurah-Camat, Jokowi Gelar Public Hearing untuk Pilih yang Terbaik"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar