Presiden Joko Widodo Jumat (21/11) terbang ke Singapura untuk menyaksian wisuda putranya Kaesang Pangarep. Dalam perjalanannya Jokowi bersama istrinya Iriana tidak menggunakan pesawat kepresidenan, namun memilih menggunakan pesawat ekonomi Garuda.
Sohibul Iman Wakil Ketua Komisi X DPR RI, mengapresiasi hal tersebut. Menurutnya itu sangat baik untuk dicontoh, seorang presiden ingin berbaur dengan umum dengan menggunakan pesawat ekonomi.
"Menurut saya baik, seorang presiden mau berbaur dengan umum," kata Sohibul usai mengisi diskusi di Cikini, Jakarta, Sabtu (22/11/2014).
Politikus PKS ini mengatakan terlepas dari pencitraan atau niat sendiri, hal seperti itu patut dihargai.
"ya pencitraan atau apa itu niat pribadi saya hargai (naik pesawat Garuda)," katanya.
Jokowi masih dikawal oleh Paspampres untuk menjaga keamanan. Sohibul menilai hal itu memang diperlukan sebagai pengamanan melekat seorang kepala negara.
"Iya tetap dikawal 11 orang paspamres," ujar Sohibul. [merdeka]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar