Masyarakat Batam menyatakan dan menandatangani dukungan kepada Jokowi untuk dicalonkan menjadi Presiden 2014. Sebab tanpa kepastian Jokowi, warga Batam tak antusias menghadapi Pileg.
"Warga Batam sangat merasakan betapa perlunya perubahan, perlunya pemimpin yang memahami masalah rakyat," ujar Sujarwo dan Japingkir Purba, Koordinator Komnas Pojok di Batam, saat penggalangan tanda tangan mendukung Jokowi, Sabtu (18/1/2014).
Penandatanganan itu dilakukan di Pemancingan Taman Eden, Dotamana, Batam Center.
Komnas Pojok adalah singkatan dari Komite Nasional Posko Jokowi, yang didirikan Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP).
"Ternyata antusiasme warga Batam sama dengan daerah lain," ujar Handoko Puttro, Direktur Komnas Pojok.
Handoko Putro datang dari Jakarta bersama Wakil Direktur Komnas Pojok, Ferdinand Haen. Menurutnya, spanduk tempat tanda tangan penuh dengan dukungan pada Jokowi.
Ketua Bara JP Batam Kepulauan Riau, Yelfian Pitapang, menjelaskan kabupaten lain di sana akan segera meniru langkah Batam untuk mensosialisasikan Jokowi.
Yefian mengatakan, dekat dengan Singapura, negara yang sangat maju, di satu sisi membuat warga Batam menjadi bangga. Namun di sisi lain menjadi minder, karena seharusnya Indonesia bisa lebih maju dari Singapura.
"Modal yang diputar Singapura adalah simpanan orang-orang kaya Indonesia. Seharusnya kita bisa lebih maju dari kondisi sekarang," kata Yelfian.
Sumber :
beritasatu.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar