Sabtu, 18 Januari 2014

Kata Asraf Ali, Jokowi Belum Efektif Perbaiki Infrastruktur Banjir

Insfrastruktur pengendalian banjir Jakarta saat ini dinilai sangat buruk. Dampaknya saat hujan deras melanda Jakarta genangan sudah muncul di mana-mana.
Penanganan banjir memang memerlukan waktu yang cukup lama. Walau sejauh ini sudah ada perbaikan seperti gorong-gorong dan pengerukan kali, namun masih dinilai belum efektif mengurangi banjir Jakarta.
"Saya kira biar masyarakat yang menilai kinerja gubernur Jokowi dalam memperbaiki infrastruktur banjir di Jakarta. Kalau kinerja gubernur sekarang baik, saya kira banjir tidak akan separah saat ini. Masyarakat yang merasakan," ujar Ketua Fraksi Partai Golkar DKI Jakarta Asraf Ali di Jakarta, Sabtu (18/1/2014).
Warga Jakarta, kata Asraf, sangat berharap banyak kepada Jokowi untuk menepati janjinya dalam mengurangi dampak banjir.
Saat ini warga Jakarta menagih janji Jokowi pada kampanye 2012 silam yang berjanji mengurangi beban warga yang terkena dampak banjir.
Asraf mengakui, perlu strategi untuk jangka panjang memperbaiki insfrastruktur banjir. Namun untuk jangka pendek dan pengalaman awal tahun lalu seharusnya Pemda DKI sudah bisa merumuskan langkah-langkah antisipasi agar banjir tidak terus melumpuhkan Jakarta.
"Bagi kami fraksi Golkar DKI saat ini bagaimana pemda menangani korban banjir dengan serius. Kalau masalah infrastruktur banjir biar masyarakat yang menilai sendiri," katanya.

Sumber :
beritasatu.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar